Cara Download Video di YouTube dengan Mudah

Cara Download Video di YouTube dengan Mudah Setelah sangat lama vakum dalam dunia blogging, kini saya akan mencoba update lagi di blog satu satunya ini. Entah kenapa di lebaran tahun ini, semangat nge-blog saya tiba tiba muncul dan ingin rasanya mengembangkan lagi blog ini seperti sebelumnya. :3



Dan di posting kali ini, tidak jauh jauh dari tutorial atau cara, walaupun Tutorial atau cara ini sudah banyak yang menjelaskan, apa salahnya menuliskan ulang Cara Download Video di YouTube dengan Mudah. anggap saja posting pembuka di lebaran tahun ini. :v 

Kembali ke topik, siapa yang tidak kenal dengan YouTube, sebuah situs video sharing terbesar yang kini milik google dengan berjuta juta video didalamnya. di YouTube juga terdapat video video lucu, garing, ilmu pengetahuan, berita, cara/tutorial, musik, film, dan masih banyak lagi yang lainnya. 

Jutaan pengguna youtube yang menyukai video video tersebut juga pernah berpikiran bahwa ingin menyalin atau mendownload video tersebut dan memindahkannya ke handphone, atau laptop/pc, atau tablet miliknya. dan sering bertanya kepada saya Cara Download Video di YouTube dengan Mudah

Oleh karena itu, akan saya bahas disini. Jika di komputer windows, dengan menggunakan internet download manager atau youtube downloader yang tersebar di internet lainnya sudah bisa mendownload semua file termasuk di youtube. namun, bagaimana jika penggunanya menggunakan handphone atau smartphone yang sampai saat ini belum ada internet download manager.

berikut langkahnya :
1. Buka browser internet dan masuk ke youtube.com
2. Cari video yang ingin didownload
3. Pada kolom url, ganti https://youtube.com/?v= menjadi https://ssyoutube.com/?v=

contohnya
https://youtube.com/watch?v=eg9nJqvVYqU
ubah menjadi
https://ssyoutube.com/watch?v=eg9nJqvVYqU
4. kemudian tinggal download video sesuai format file yang diinginkan di link yang terdapat di samping kanan situs Savefrom tersebut. 



Cara ini tidak hanya bisa dilakukan di handphone/smartphone saja. namun juga bisa di lakukan via komputer desktop seperti pc atau laptop



Sekian Posting Cara Download Video di YouTube dengan Mudah, semoga bisa bermanfaat.

0 Komentar untuk "Cara Download Video di YouTube dengan Mudah"

Back To Top